ARTIKEL TENTANG
TERNAK KAMBING
OLEH :
NAMA : JEFRI AGUSTRA
NO. BP : 1210612022
PARALEL : 06
FAKULTAS
PETERNAKAN
UNIVERSITAS
ANDALAS
2012
PERKEMBANGAN TERNAK
KAMBING DAN DOMBA DI INDONESIA
Oleh : Jefri agustra
Sistem peternakan
diperkirakan telah ada sejak 9.000 SM yang dimulai dengan domestikasi anjing,
kambing, dan domba. Peternakan semakin berkembang pada masa Neolitikum, yaitu
masa ketika manusia mulai tinggal menetap dalam sebuah perkampungan. Pada masa
itu pula Domba dan kambing yang semula hanya di manfaatkan dagingnya mulai di
ambil susu dan wolnya. Kambing merupakan hewan-hewan pertama yang didomestikasi
oleh manusia. Kambing berasal dari hewan liar (capra hircus aegagrus), hidup di
daerah yang sangat sulit dan berbau. Diperkirakan pada permulaannya
pemburu-pemburu membawa pulang anak kambing dari hasil buruannya. Anak-anak
kambing itu dipelihara di desa sebagai hewan kesayangan, kemudian dimanfaatkan
untuk diambil susu, daging dan kulitnya.